Klien
Pengadilan Agama Serang
Peran Kami
Perancangan Aplikasi Android, Desain Antar Muka Aplikasi, Penyediaan Data Cloud & Database, Sinkron Database & Pengembangan Aplkasi Android.
Merek
SIMPEL PAS
SIMPEL PAS adalah aplikasi android (native) sistem informasi perkara peradilan (SIPP), antrian online dan administrasi perkara Peradilan Agama Serang yang dikembangkan oleh Induk Technology untuk mengelola dan mempercepat proses administrasi perkara di peradilan.
SIMPEL PAS merupakan singkatan dari Sistem Informasi Manajemen Pelayanan Elektronik Peradilan Agama Serang.
SIMPEL-PAS merupakan pengembangan aplikasi native android yang dirancang untuk digunakan di pengadilan agama Serang – Banten, yang merupakan lembaga peradilan yang mengurusi perkara-perkara yang berkaitan dengan hukum keluarga, seperti perkawinan, perceraian, waris, dan wakaf.
Sistem ini membantu para pihak berperkara dan pengadilan dalam mengelola dokumen-dokumen perkara, memantau jadwal persidangan, mendaftar antrian sidang secara online, informasi biaya perkara serta memonitor dan melacak perkembangan perkara.
Dengan aplikasi android ini, para pencari keadilan dapat mengakses informasi perkara dan beberapa fitur layanan lainnya, diantaranya adalah:
- Prosedure Berperkara
- Pendaftaran Perkara (eCourt)
- Pembebasan Biaya Perkara
- Informasi Perkara
- Layanan Informasi
- Layanan Produk Pengadilan
- Akta Cerai
- Jadwal Sidang
- Biaya Perkara
- Riwayat Perkara
- Input Data Saksi
- Estimasi Panjar Biaya Perkara
- Posbakum Online
- Lokasi dan banyak lagi..
Aplikasi SIMPEL PAS bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam proses administrasi perkara di pengadilan. Dengan menggunakan sistem ini, diharapkan dapat terjadi pengurangan waktu tunggu, pengelolaan perkara yang lebih baik, dan peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
Minta Penawaran